(Beritadaerah – Sukamara) Wakil Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) Edy Pratowo meninjau lokasi food estate di Kabupaten Sukamara. Wagub Edy didampingi oleh Staf Ahli Gubernur Herson B. Aden mengamati peta lokasi kawasan pembangunan shrimp estate di Desa Sei Pasir, Kecamatan Pantai Lunci, Kabupaten Sukamara, Kalimantan Tengah, Rabu (15/6).
Dalam peninjauan ini, Edy Pratowo mengatakan Shrimp Estate merupakan kegiatan dari muatan lokal untuk mendukung program food estate di Kalteng, khususnya di Kabupaten Pulang Pisau dan Kapuas. Provinsi Kalteng merupakan salah satu lokasi pengembangan food estate. Beberapa komoditas pertanian dikembangkan di sana termasuk hortikultura. Komoditas hortikultura yang dikembangkan antara lain sayuran dan buah-buahan terdiri dari cabai, sawi, kangkung, jeruk, kelengkeng dan durian.
Foto: Pemprov Kalteng