Seskab: Pemuda Miliki Peran Dalam Memajukan Bangsa
(Photo: Setkab)

Seskab: Pemuda Miliki Peran Dalam Memajukan Bangsa

(Beritadaerah-Nasional) Sekretaris Kabinet (Seskab) Pramono Anung mendorong pemuda untuk berperan dalam memajukan dan membangun bangsa.

“Pemerintah mengharapkan pemuda selalu mempunyai peran yang signifikan untuk memajukan dan membangun bangsanya,” ujar Seskab dalam pernyataannya menyambut Peringatan Sumpah Pemuda Tahun 2022 yang jatuh pada hari Jumat (28/10/2022).

Seskab menilai, maju mundurnya suatu bangsa sangat dipengaruhi dan bergantung kepada para pemuda.

“Pemuda merupakan jantung, urat nadi kemajuan bangsa, dan juga peradaban bangsa tersebut,” ujarnya.

Indonesia, kita semua mengetahui, para pemuda mempunyai peran yang sangat besar, andil yang cukup luar biasa untuk kemajuan bangsanya.

Sejalan dengan tema Peringatan Sumpah Pemuda “Bersatu Bangun Bangsa”, Seskab Pramono Anung pun mengajak semua pihak mengedepankan peran pemuda dalam membangun bangsa.

“Selamat Hari Sumpah Pemuda, wahai putra-putri Indonesia kebanggaan bangsa! Mari bersatu merapatkan dan menjadikan pemuda sebagai penentu arah bangsa ke depan,” tandasnya.

Upacara Peringatan Sumpah Pemuda di Lembaga Kepresidenan

Sebelumnya, para pejabat dan pegawai di lingkungan Lembaga Kepresidenan melaksanakan Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-94 Tahun 2022, Jumat (28/10/2022) pagi, di Lapangan Kementerian Sekretariat Negara, Jakarta.

Upacara dihadiri oleh jajaran Kementerian Sekretariat Negara (Kemensetneg), Sekretariat Kabinet (Setkab), Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP), Dewan Pertimbangan Presiden (Wantimpres), dan Kantor Staf Presiden (KSP). Bertindak selaku inspektur upacara Deputi Bidang Hubungan Kelembagaan dan Kemasyarakatan, Kemensetneg, Gogor Oko Nurhayoko.