(Beritadaerah – Aceh) Sebanyak 95 persen anak di Kabupaten Pidie, Provinsi Aceh mendapatkan imunisasi polio dalam waktu sepekan, demikian target dari Menteri Kesehatan (Menkes) Budi Gunadi Sadikin
Menkes mengajak masyarakat khususnya orang tua yang memiliki anak usia 0-12 tahun untuk segera membawa anaknya ke fasilitas pelayanan kesehatan atau pos imunisasi terdekat supaya mendapatkan imunisasi polio.
Bapak/Ibu para orang tuandiminta dapat memastikan anaknya itu diimunisasi Polio lengkap. Ada empat kali Polio Tetes untuk anak usia 1 hingga 4 bulan. Kemudian, 2 kali Polio Suntik untuk anak usia 4 bulan dan 9 bulan, demikian kata Menkes Budi saat kegiatan Pencanangan Sub Pekan Imunisasi Nasional (Sub PIN) Aceh di Anjong Mon Mata , Komplek Pendopo Gubernur Aceh, Banda Aceh
Dijelaskan Menkes bahwa vaksin polio memang banyak, ini karena tipe virusnya banyak, dan itu harus lengkap. Jika tidak lengkap maka berisiko terkena virus polio tersebut.
Laporan dari Pj Gubernur Aceh Achmad Marzuki di hari ke-6 pelaksanaan imunisasi polio serentak yakni pada (4/12/2022) sudah mencapai 79,5 persen anak yang diimunisasi.
Pelaksanaan Sub-PIN Polio sebagai respon dari KLB Polio di Aceh telah dilaksanakan di Kabupaten Pidie sejak (28/11/2022) lalu dan pada Minggu (4/12/2022) sudah mencapai 79,5 persen. Semoga target 95 persen bisa tercapai,” kata Marzuki.
Akan dilanjutkan Pelaksanaan Sub-PIN di 22 Kabupaten/Kota di Provinsi Aceh dengan target sasaran sekitar 1.217.939 anak di rentang usia 0-12 tahun. Target capaian di seluruh wilayah Kabupaten/Kota di Provinsi Aceh sebanyak 95 persen anak diimunisasi polio.
Kinerja banyak pihak di Kabupaten Pidie, Aceh dalam menangani KLB Polio ini diapresiasi oleh Menkes. Adanya respon yang cepat tanggap, maka optimis capaian target imunisasi polio di Provinsi Aceh akan terpenuhi
Menkes mengatakan teman-teman di Aceh ini hebat sekali bisa menggerakan masyarakatnya karena dari 95.603 anak di Kabupaten Pidie diminta target satu minggu selesai. Di hari ke 6 kemungkinan besar bisa tercapai angka itu,