Ditengah Keindahan Alam, Perjuangan Petani Dauwan Demi Hidup

(Beritadaerah – Cianjur) Ditengah keindahan Kp Dauwan, Cipanas, Kabupaten Cianjur, Provinsi Jawa Barat, terdapat masyarakat sederhana dan pekerja keras. Tiap tiap hari dimulai pagi hari dari matahari terbit bahkan sebelum matahari menunjukkan sinarnya di Kp Dauwan ini, warga setempat sudah keluar meninggalkan rumah mereka untuk bekerja.

Masyarakat Kp Dauwan kebanyakan bekerja sebagai petani, baik petani tanaman hias, dan petani sayur mayur. Di Kp Dauwan ini sebagian besar petani tanaman tanaman hias yang dikembangbiakan biasanya banyak tanaman disini dijual ke Jakarta dan daerah daerah sekitar.

Sebagian lagi warga setempat petani sayur mayur, seperti jagung, tomat, wortel, daun bawang, dan masih banyak lagi, sebagian mereka bercocok tanam sendiri setelah itu diusahakan sendiri untuk dijual kembali ke pasar, khususnya pasar induk Jakarta.

Meski hasil tak seberapa yang didapat para petani Kp Dauwan, mereka tetap bekerja keras untuk dapat menghidupi kebutuhan keluarga mereka dengan hasil tanah yang mereka dapat kelola setiap hari.